Program pengembangan areal karet rakyat mengacu kepada program yang dicanangkan oleh Pemerintah melalui dana APBN dan APBD. Target pengembangan seluas 5.000 Ha. Realisasi pengembangan tahun 1997 / 1998 telah dilaksanakan seluas 25.000 Ha dengan bantuan dana dari OECF melalui proyek pengembangan sumber daya sarana dan prasarana perkebunan Jawa Tengah, dimana Perkebunan Ciseru-Cipari sebagai pelaksana pembangunan kebun / penanaman karet di Dayeuhluhur.
Pembangunan perkebunan karet merupakan salah satu aspek dari suatu pembangunan daerah di Kabupaten Cilacap. Pengusaha tanaman karet sering dipengaruhi oleh pemilikan tanah, luas lahan yang digarap serta kemampuan pekerja dalam memanfaatkan berbagai sarana dan faslitas yang tersedia lainnya yang dapat menunjang dalam usaha perkebunan. Pendapatan pekerja banyak dipengaruhi berbagai faktor internal yang berasal dari pihak pekerja, jumlah tenaga kerja dalam keluarga, dan kemampuan ekonomi. Sedangkan faktor eksternal adalah kondisi tanah yang dipakai pada usaha perkebunan, tingkat kesuburan tanah, tingkat harga jual, luas daerah pemasaran serta faktor-faktor yang mempengaruhi produksi dari perkebunan karet.
Diantara berbagai faktor produksi dari usaha perkebunan atau pertanian produksi karet tersebut diperkirakan terdapat faktor produksi yang sangat menentukan dalam usaha di bidang perkebunan yang meliputi lahan, modal, pupuk, tenaga kerja serta upah. Dan usaha di bidang perkebunan merupakan kegiatan yang mencakup kehidupan masyarakat yaitu di bidang ekonomi, sosial, budaya, dan lainnya yang menyangkut masalah kemasyarakatan yang mana bidang tersebut dapat dipakai sebagai obyek penelitian.
Kode File : F024
File skripsi ini meliputi :
a. Bab I – V (pendahuluan – penutup) lengkap
Bentuk file : Ms.word
Donasi: Rp. 20.000,-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silakan order/tinggalkan pesan dan email, kami akan kirimkan email file pesanan anda (SMS ke 086755605984)