Senin, 20 April 2009

AUTHENTICATION TAMPER RESISTANT SECURITY DEVICES PADA KARTU KREDIT MODERN MENGGUNAKAN METODA ALGORITMA KUNCI SIMETRIS

Tamper Resistant Security Devices adalah suatu Kartu kredit modern dengan pengamanan pribadi yang merupakan versi kartu kredit baru pengembangan dari kartu kredit lama jenis magnetik yang biasa dikenal dengan Magnetic Strip Card. Kartu kredit modern ini memiliki suatu rangkaian pengendali mikro (microcontroller) berupa rangkaian terintegrasi ( Integrated Circuit ) yang dapat diprogram untuk menjalankan suatu aplikasi tertentu. Kartu kredit jenis ini, terdiri dari suatu aplikasi teknologi chip VLSI yang berfungsi bukan hanya untuk menyimpan data, akan tetapi juga dapat memproses suatu informasi dan mengontrol secara internal suatu algoritma kriptografi sehingga cocok digunakan untuk pengecekan identitas dan mengembangkan suatu sistim keamanan secara logika dan elektronik. Kartu kredit jenis ini mempunyai tiga elemen utama yaitu : elemen processing power, data storage elemen dan input/output data. Processing power menggunakan chip mikroprosesor yang berfungsi sebagai penganalisa transaksi yang terjadi, storage element merupakan bagian penyimpan data yang berisi chip memori, dan I/O data merupakan terminal kontak input output yang berupa kontak metal yang terdapat pada lapisan atas kartu. Komunikasi kartu dilakukan dengan cara memasukkan kartu ke dalam slot unit pembaca/menulis (read/write) sehingga komunikasi data akan mengalir antara kartu dengan unit pembacanya. Aplikasi Kartu kredit modern telah banyak digunakan seperti untuk kepentingan transaksi keuangan, medical record bagi pemegang kartu, telephone kartu, dan lain sebagainya. Kelebihan lain dari kartu jenis ini adalah sistem otentifikasi kartu yang hanya dapat dipakai oleh pemiliknya saja.

Kata kunci : Otentifikasi, identitas keamanan, elemen processing power,
komunikasi data

download file

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan order/tinggalkan pesan dan email, kami akan kirimkan email file pesanan anda (SMS ke 086755605984)