Selasa, 07 Juni 2011

Tingkat pengetahuan ibu balita tentang deteksi dini autisme di BPS XX.

Autisme merupakan suatu sindrom neuropsikiatrik yang ditandai oleh gangguan sosial dan komunikasi disertai dengan keterbatasan tingkah laku atau pengulangan tingkah laku dan perhatian. Kelainan perkembangan ini akan muncul dalam waktu 3 tahun pertama dan akan menetap pada masa dewasa. (Muid, …et all, 2004). Untuk mengetahui kemungkinan anak terkena autisme perlu dilakukan deteksi dini sejak usia sebelum 3 tahun. Namun demikian tidak semua ibu – ibu mengetahui tentang autisme, hal ini dapat ditunjukkan dari hasil survey pendahuluan yaitu dari 50 ibu balita yang datang di Bidan Praktek Swasta (BPS) XX, 80% tidak mengetahui tentang autisme maupun deteksi dini autisme.

Jenis penelitian ini adalah deskriptif, karena bertujuan untuk memperoleh gambaran tingkat pengetahan ibu balita tentang deteksi dini autisme dimana populasi dari penelitian ini sebanyak 200 orang dengan jumlah sampel 40 orang dan cara pengambilan sampel menggunakan teknik accidential sampling.

Berdasarkan analisa deskriptif diperoleh hasil bahwa tingkat pengetahuan pada tahap tahu sebanyak 32,5% dengan kriteria baik, 57,5% cukup baik dan 10% kurang baik. Sedangkan tingkat pengetahuan pada tahap paham diperoleh sebanyak 30% dengan kriteria baik, 60% cukup baik dan 10% kurang baik.

Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa ternyata tingkat pengetahuan ibu balita di  Bidan Praktek Swasta  tersebut sudah baik. Hal ini dapat terjadi karena pengetahuan dapat dipengaruhi oleh umur, pendidikan, sosial, ekonomi,  media massa dan perilaku   perubahan manusia itu sendiri. Saran yang dapat diberikan kepada Bidan Praktek Swasta tersebut adalah agar lebih meningkatkan pengetahuan pada kliennya terutama pada ibu-ibu balita dengan penyuluhan ataupun pemberian leaflet.

 

 

 

 

 

Kode file : K289

File skripsi ini meliputi :

-          Bagian depan (Abstraks, dll)

-          Bab 1 – 5 lengkap (pendahuluan s/d penutup)

-          Daftar Pustaka

 

Bentuk file : Ms.word

Charge : Rp. 40.000,-


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan order/tinggalkan pesan dan email, kami akan kirimkan email file pesanan anda (SMS ke 086755605984)