Rabu, 08 Juni 2011

Hubungan Antara Tingkat Pengetahuan dengan Sikap Akseptor KB Suntik tentang Efek Penambahan Berat Badan di BPS XX

     Setiap metode kontrasepsi mempunyai kelebihan dan kekurangan. Pemberian kontrasepsi suntikan sering menimbulkan gangguan haid (amenorea). Gangguan haid ini biasanya bersifat sementara dan sedikit sekali mengganggu kesehatan. Selain itu juga dapat terjadi efek samping seperti mual, sakit kepala, muntah, spotting (perdarahan bercak), nyeri payudara serta penambahan berat badan. Namun efek-efek samping ini jarang terjadi, tidak berbahaya dan cepat hilang. Dari studi pendahuluan yang dilakukan dengan cara wawancara di BPS XX, dari 34 akseptor KB suntik yang ditemui, 26 orang mengatakan mengalami penambahan berat badan. Karena penambahan berat badan yang terus menerus dan kurangnya pengetahuan ibu akan efek samping pada setiap metode KB maka seringkali ibu merasa khawatir dan mengatakan akan memilih metode kontrasepsi yang lain. Apabila ibu dengan pengetahuan yang kurang, maka tidak jarang ibu akan tetap memilih KB yang tidak tepat.. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara pengetahuan dengan sikap akseptor KB suntik tentang efek penambahan berat badan.

Penelitian ini menggunakan disain Analitik Korelasi yang bertujuan menganalisa hubungan 2 variabel yaitu variabel pengetahuan Akseptor KB suntik dan variabel sikap Akseptor tentang efek penambahan berat badan. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah semua Akseptor KB suntik per tahun yang berjumlah 102 orang , tekhnik sampling yang digunakan adalah quota sampling, sampel yang digunakan sebanyak 31 orang. Tempat penelitian ini adalah BPS XX.

   Hasil penelitian menunjukkan, dari 31 Akseptor paling banyak memiliki pengetahuan baik bersikap positif sebanyak 13 orang sedangkan yang berpengetahuan cukup baik bersikap positif adalah sebanyak 7 orang. Dan setelah dilakukan uji statistik Chi-Square maka didapatkan = 0,0001. Nilai tersebut kurang dari 0,05 sehingga H ditolak dan H diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara pengetahuan dengan sikap Akseptor KB suntik tentang efek penambahan berat badan.

 

 

 

 

 

Kode file : K299

File skripsi ini meliputi :

-          Bagian depan (daftar isi, dll)

-          Bab 1 – 5 lengkap (pendahuluan s/d penutup)

-          Daftar Pustaka

-          Lampiran2 (Kuesioner, dll)

 

Bentuk file : Ms.word

Charge : Rp. 70.000,-


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silakan order/tinggalkan pesan dan email, kami akan kirimkan email file pesanan anda (SMS ke 086755605984)